Komisi VI Setujui Anggaran Tahun 2023 Kementerian Investasi Rp1,094 triliun
Wakil Ketua Komisi VI DPR RI Mohamad Hekal saat memimpin rapat kerja Komisi VI DPR RI dengan Menteri Investasi/Kepala BKPM Bahlil Lahadalia dan Wakil Menteri Perdagangan Jerry Sambuaga di Gedung Nusantara I, Senayan, Jakarta, Rabu (21/9/2022). Foto: munchen/Man
Komisi VI DPR RI menyetujui alokasi anggaran Kementerian Investasi/Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM) Tahun Anggaran 2023 sesuai Surat Badan Anggaran (Banggar) DPR RI No. B/16721/AG.05.02/09/2022 tanggal 20 September 2022 sebesar Rp1,094 triliun. Dengan alokasi untuk Program Dukungan Manajemen sebesar Rp392 miliar dan Program Penanaman Modal Rp701 miliar.
"Selanjutnya Komisi VI DPR RI akan menyampaikan hasil keputusan ini kepada Badan Anggaran DPR RI sebagai bahan akhir penetapan," ujar Wakil Ketua Komisi VI DPR RI Mohamad Hekal saat memimpin rapat kerja Komisi VI DPR RI dengan Menteri Investasi/Kepala BKPM Bahlil Lahadalia dan Wakil Menteri Perdagangan Jerry Sambuaga di Gedung Nusantara I, Senayan, Jakarta, Rabu (21/9/2022).
Terhadap anggaran tersebut, Hekal mengatakan, Komisi VI meminta masing-masing kementerian/lembaga untuk dapat mengoptimalkannya. "Untuk selanjutnya Komisi VI DPR RI meminta Kementerian Investasi/BKPM dan Kementerian Perdagangan RI agar mengoptimalkan hasil anggaran tersebut dengan menggunakannya sebaik-baiknya," ujar politisi Partai Gerindra tersebut.
Lebih lanjut, Menteri Investasi/Kepala BKPM Bahlil Lahadalia mengatakan siap untuk menjalankan apa yang telah diputuskan sesuai dengan alokasi anggaran yang diberikan. "Kami sebagai pembantu presiden harus loyal terhadap apa yang telah diputuskan. Tetapi kami penting menyampaikan kalau target (investasi) kami tidak tercapai, kita doakan tercapai, tapi kalau tidak tercapai pun tolong dimaklumi," kata Bahlil. (bia/sf)